PURBALINGGA – Sebanyak 37 regu terdiri dari 25 regu putra dan 12 regu putri yang berasal dari 16 desa dari 19 desa di wilayah Kecamatan Kemangkon ditambah satu regu dari SMPN 1 Kemangkon Minggu (2/10) mengikuti Turnamen Bola Volly Bhina Putra Cup I di lapangan Desa Panican Kecamatan Kemangkon.
Turnamen yang diselenggarakan Karang Taruna Bhina Putra Desa Panican tersebut memperebutkan piala dan uang pembinaan masing-masing untuk juara pertama mendapatkan piala dan uang pembinaan sebesar Rp500.000, juara kedua mendapatka piala dan unag pembinaan Rp400.000 serta juara bersama mendapatkan piala dan uang pembinaan masing-masing Rp150.000 untuk dua regu.
“Tujuan dari dari turnamen tersebut adalah dalam rangka memperingati Hari Kesaktian Pancasila dan untuk mencari bibit-bibit pemain volly yang handal,”jelas Camat Kemangkon Raharjo Minulyo.
Dalam kesempatan tersebut, Bupati Purbalingga Tasdi ikut menyaksikan turnamen bersama para pimpinan OPD didampingi Camat Kemangkon beserta Forkopimcamnya. Selain itu, Bupati juga menyerahkan bantuan uang untuk panitia serta mendukung kegiatan turnamen yang bertujuan untuk mencari bibit pemain volly di desa-desa.
“Pada intinya saya dukung kegiatan yang dilakukan oleh Karang Taruna guna mencari bibit-bibit pemain volly yang ada di desa-desa,”ujarnya. (Sukiman)