PURBALINGGA, INFO- Pramuka Kwarcab Purbalingga berhasil mengumpulkan sebanyak 300 Kg sampah plastik yang dikumpulan dari beberapa Kwarran yang ada di Purbalingga. Hal tersebut disampaikan Ketua Hari Jadi Pramuka ke-58 tingkat Kabupaten Purbalingga, Eti Tri Setyowati saat membacakan laporan rangkaian kegiatan hari jadi Pramuka saat upacara hari jadi pramuka, Sabtu (7/9/2019) di lapangan Purbalingga Lor.
Eti mengatakan, terkumpulnya ratusan kilogram sampah tersebut merupakan wujud kepedulian pramuka Purbalingga terhadap isu lingkungan khususnya penggunaan plastik. Menurutnya, pramuka Purbalingga harus menjadi contoh warga dalam kepedulian terhadap kebersihan lingkungan dan mengkampanyekan pengurangan plastik.
“Ini sebagai wujud kepedulian pramuka Purbalingga terhadap kebersihan lingkungan dan sebagai kampanye pengurangan penggunaan plastik,” katanya.
Dia menambahkan, ratusan kilogram sampah plastik itu didapat dari kegiatan yang dimulai 9-31 Agustus lalu. Sampah plastik tersebut didapat dari beberapa kwarran yaitu kwarran Purbalingga, kwarran Kemangkon, kwarran kejobong, kwarran Bojongsari, kwarran Kutasari, kwarran Karangreja, kwarran Karanganyar dan kwarran Kertanegara.
“Ratusan kilogram tersebut didapat dari delapan kwarran yang ada di Kabupaten Purbalingga,” imbuhnya.
Dalam kesempatan tersebut juga disebutkan beberapa kegiatan untuk menyambut hari jadi pramuka ke-58 di Kabupaten Purbalingga. Kegiatan-kegiatan tersebut adalah renungan ulang janji yang dilaksanakan 13 Agustus, ziarah ke tokoh gerakan pramuka Purbalingga yaitu ke makam Ahmad Sartono dan makam Subeno yang dilaksanakan 14 Agustus, bakti masyarakat yaitu donor darah dan terkumpul sebanyak 14 kantong darah, gebyar 17 Agustus 2019.
“Kegiatan telah dilaksanakan guna menyambut hari jadi pramuka ke-58 tingkat Kabupaten Purbalingga,” ujarnya.
Bertindak sebagai inspektur upacara adalah Bupati Purbalingga Dyah Hayuning Pratiwi atau Tiwi yang didampingi beberapa pejabat di jajaran Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Purbalingga. (KP-4).