PURBALINGGA – Sebanyak 2 jabatan kepala OPD di lingkungan Pemerintah Kabupaten Purbalingga, mengalami kekosongan. Diantaranya Kepala Dinas Ketahanan Pangan dan Perikanan (DKPP) dan Camat Purbalingga. Dua kekosongan jabatan tersebut disebabkan purna tugas/pensiun pejabat sebelumnya per 1 April 2021.
Bupati Purbalingga Dyah Hayuning Pratiwi SE BEcon MM menunjuk 2 pejabat untuk mengisi sementara kekosongan jabatan tersebut sebagai Pelaksana Tugas (Plt), Selasa (6/4) di Ruang Kerja Bupati. “Sehubungan dengan purna tugas bapak Sediyono (Kepala DKPP), bapak Raharjo Minulyo (Camat Purbalingga) yang pensiun atas permintaan sendiri. Tentunya perlu ditunjuk untuk mengisi pelaksana tugas,” katanya.
Mereka yang ditunjuk diantaranya : 1) Ir Zainal Abidin MM, saat ini sebagai Staf Ahli Bupati Bidang Ekonomi dan Pembangunan ditunjuk untuk merangkap sebagai Plt Kepala DKPP; 2) Eni Sosiatman SSos MSi, saat ini menjabat sebagai Kepala Bagian Kesejahteraan Rakyat Sekretariat Daerah, ditunjuk untuk merangkap sebagai Plt Camat Purbalingga (Camat Kota).
“Saya menunjuk bapak Zainal Abidin dulu pernah berpengalaman sebagai Kepala Dinas Pertanian yang saat itu juga mengurusi perikanan. Sedangkan pak Eni Sosiatman sebagai Plt Camat Purbalingga karena dulu berpengalaman di wilayah sebagai Sekretaris Camat,” katanya.
Kepada Plt Camat Purbalingga, Bupati berpesan untuk membenahi permasalahan administrasi dan keuangan di Kecamatan Purbalingga. Perlu adanya pembinaan masif kepada jajaran staf sehingga nantinya tidak ada kejadian-kejadian yang berurusan dengan aparat penegak hukum.
Disamping itu, Bupati menunjuk 2 Pelaksana Tugas baru untuk Plt Direktur RSUD dr R Goeteng Taroenadibrata dan Plt Direktur Perumda Owabong. Pelaksana Tugas yang baru ini menggantikan pejabat Pelaksana Tugas sebelumnya.
Mereka yang ditunjuk diantaranya : 1) drg Hanung Wikantono MPPM, saat ini menjabat sebagai Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Purbalingga ditunjuk untuk merangkap sebagai Plt Direktur RSUD dr R Goeteng Taroenadibrata; 2). Drs Eko Susilo, saat ini menjabat sebagai Kepala Bagian SDM Perumda Owabong ditunjuk untuk merangkap sebagai Plt Direktur Perumda Owabong.
“Pak Hanung yang sudah berpengalaman sebagai Plt Direktur RSUD dr R Goeteng Taroenadibrata saya tugaskan kembali, sekaligus sebagai refreshment,” katanya.
Sementara itu di lingkungan Perumda Owabong juga dilakukan pergantian, mengingat Plt Direktur Perumda Owabong sebelumnya, Hartono, usianya terkendala aturan sebagai Direktur BUMD. Bupati berpesan kepada Plt Direktur Perumda Owabong yang baru ditunjuk untuk menata kembali keuangan Perumda Owabong.
“Kepada Pak Eko, uang kas di Owabong jumlahnya sangat terbatas. Pertama nanti yang harus dilakukan adalah tata keuangan, kurangi cost secara signifikan,” katanya.
Jabatan selaku Plt ini diberikan sampai dengan ditetapkannya pejabat definitif atau diangkatnya pelaksana tugas lainnya dan disertai kewenangan sebagai Pejabat Pengguna Anggaran. Penunjukan ini dilaksanakan dengan penyerahan Surat Keputusan (SK) Bupati oleh Wakil Bupati H Sudono ST MT, disaksikan oleh Plh Sekda, pejabat dari Badan Kepegawaian Pendidikan dan Pelatihan Daerah (BKPPD) Kabupaten Purbalingga, Kabag Perekonomian dan Kabag Humas & Protokol.(Gn/Humas)