PURBALINGGA – Terkait akan dijemputnya mantan anggota Gafatar asal Kabupaten Purbalingga serta menjamin tersedianya fasilitas bagi mereka, Penjabat Bupati Purbalingga Budi Wibowo bersama pimpinan Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkompinda) Kabupaten Purbalingga dan pejabat lainya, Jumat sore (29/1) mengunjungi komplek Balai Benih Ikan milik Dinas Peternakan Dan Perikanan (Dinakkan) Kabupaten Purbalingga.
Kunjungan rombongan Pj Bupati dan Forkompinda untuk memastikan langsung kondisi serta kesiapan tempat tersebut, yang akan dijadikan sebagai tempat penampungan sementara bagi para mantan anggota Gafatar dari Purbalingga. Saat pemantauan, gedung BBI yang terdiri dua gedung berlantai dua, semua fasilitas yang ada sudah siap untuk ditempati.
“Semua kebutuhan yang dibutuhkan untuk menampung mantan anggota Gafatar sudah siap, mulai dari persiapan kamar tidur, dapur umum dan sarana MCK semua sudah dibenahi. Ruang aula yang dahulu digunakan untuk kegiatan pertemuan kantor BBI, saat ini sudah dipasangi karpet, untuk antisipasi kurangnya tempat tidur,”tutur Sekretaris Dinnakan Kabupaten Purbalingga Udit Bambang Suprapto.
Menurutnya, berbagai persiapan lainnya juga sudah dilakukan oleh dinas terkait, seperti dari Dinas Sosial Tenaga Kerja Dan Transmigrasi juga sudah memasang velbed dan dapur umum. (Sukiman)