PURBALINGGA INFO- Mengenalkan produk UMKM (Usaha Mikro Kecil dan Menengah) dilakukan dengan berbagai cara. Salah satu upayanya adalah dengan menggunakan buah tangan lokal Purbalingga produk pelaku UMKM untuk sajian tamu dari luar daerah yang bertandang ke Purbalingga.

 

Ditemui Kamis (13/7/2023) di Kantor Dinkopukm Purbalingga saat acara bertema UMKM WOW (Wadah Orang Wirausaha) Digitalisasi Jaman Now, Fajar Trimo Saputra, Fasilitator Kewirausahaan Dinkopukm Purbalingga mengatakan, pada acara yang bersifat resmi seperti penerimaan tamu luar daerah di Pendopo dan event lainnya, produk UMKM lokal Purbalingga dikenalkan sebagai buah tangan. Menurutnya, hal itu dilakukan agar produk lokal UMKM Purbalingga makin berkembang.

 

“Kami kenalkan produk UMKM Purbalingga dalam acara resmi yang bersifat formal. Sebagai buah tangan untuk para tamu yang datang dari luar daerah,” katanya.

 

Dia menambahkan, pengembangan UMKM Purbalingga juga dilakukan dengan pelatihan digitalisasi pemasaran produk UMKM Purbalingga. Seperti yang dilaksanakan hari ini, kerjasama antara salah satu bank BUMN yaitu Bank Mandiri dan jasa pengiriman Paxel yang bertujuan agar para pelaku UMKM yang berjumlah 28 peserta itu bisa memasarkan produknya lebih luas lagi.

 

“Hari ini ada 28 peserta yang ikut. Bertujuan agar mereka bisa mengembangkan bisnisnya lebih meluas lagi,” imbuhnya.

 

Rangkaian pelatihan yang dilakukan oleh Dinkopukm selama ini khususnya yang bersifat digitalisasi seperti fotografi produk UMKM, pengisian konten baik untuk website, media sosial dan platform lainnya. Desain grafis sederhana juga dimaksudkan agar barang dagangan mereka bisa lebih menarik sehingga konsumen akan lebih tertarik untuk membeli produknya.

 

“Setelah pelatihan, kami pantau. Apakah mereka makin maju atau tidak. Jika iya, mereka akan kami dampingi terus sampai usaha mereka menjadi lebih maju dan berkembang lagi,” pungkasnya. (LL/Kominfo).