PURBALINGGA – Bupati Purbalingga Dyah Hayuning Pratiwi didampingi suami, Rizal Diansyah menghadiri kegiatan Halal Bihalal Jam’iyah Thariqoh di Pondok pesantren Da’arul Mustofa Dukuh Kauman Lama, Desa Karanganyar, Kecamatan Karanganyar, Minggu (5/5/2024).
Melalui kegiatan tersebut, Bupati Tiwi mengajak untuk memperkuat sinergitas antara umat (masyarakat) – umaro (pemerintah) dan ulama (tokoh agama) termasuk di dalamnya Jam’iyyah Thariqoh. “Alhamdulillah atas dukungan masyarakat dan do’a para alim ulama, seluruh program pemerintahan hingga saat ini berjalan dengan baik dan Purbalingga aman kondusif,” imbuhnya
Kegiatan halal bihalal kali ini juga dirangkaikan dengan Khaul Syech KH Muhammad Yahya AL-Banyumasi yakni tokoh terkemuka Jam’iyyah Thariqoh se-Banyumas Raya yang dimakamkan di Desa Karanganyar. Bupati mengajak, khaul ini sebagai sarana mengingat perjuangan Syech KH Muhammad Yahya AL-Banyumasi Untuk umat dan untuk agama.
“Banyak kontribusi yang telah beliau berikan. Mari kita do’akan agar apa yang jadi perjuangan, ikhtiar beliau menjadi catatan amal ibadah yang mengantarkannya ke tempat yang mulia, dan kita yang masih sehat, semoga bisa istiqomah melanjutkan apa yang jadi perjuangan beliau,” ungkap Bupati.
Sebagai bentuk penghormatan kepada Syech KH Muhammad Yahya AL-Banyumasi bupati siap menerima aspirasi dari keluarganya yang masih hidup. “Mungkin masyarakat atau pihak keluarga yang perlu difasilitasi pembangunan/perbaikan makam atau penerangan jalan Insya ALlah Bu Tiwi siap bantu. Ini adalah sebagai bentuk penghormatan dan apresiasi kita kepada beliau yang punya peran terhadap pembangunan umat, keagamaan termasuk dalam membumikan ajaran ahlussunnah wal jamaah,” katanya.(Gn/Prokompim)