PURBALINGGA-DINKOMINFO, Selang satu hari setelah kejadian musibah robohnya talut yang menimpa wilayah RT. 04/RW.I di desa Karangtengah Kecamatan Kertanegara, Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Purbalingga Erni Tasdi langsung melakukan kunjungan anjangsana ke desa tersebut, untuk menyerahkan bantuan santunan bagi korban musibah robohnya talut dimaksud, Selasa (17/10). Kejadian dimaksud menimpa Budiyanto alias Ahmad Syarifudin (48) dan 6 pekerja lainnya.
Nahas bagi Budiyanto yang sedang mengerjakan penguatan fondasi yang sudah rapuh dan retak, tertimbun talut dan merobohinya, akhirnya meninggal dunia karena kehabisan oksigen. “Nyawa Budiyanto tidak bisa diselamatkan, Dia terkubur oleh material dan jasadnya baru bisa dievakuasi satu jam kemudian,” tutur Agus Sinarno, Kepala Desa Karangtengah.
Sedang pekerja lainnya mengalami luka ringan saat berusaha menyelamatkan diri ketika robohnya talut tersebut. “Untung saat itu Saya meloncat sehingga tidak sampai mengalami luka yang cukup serius,” ujar Hilal mengingat saat kejadian berlangsung.
Dalam kesempatan tersebut Erni Tasdi menyerahkan santunan untuk korban musibah robohnya talut tersebut yaitu; isteri dari Budiyanto dan enam pekerja lainnya, bantuan secara langsung diserahkan Erni Tasdi bertempat di rumah Almarhum Budiyanto yang disaksikan oleh Kepala Desa Karangtengah beserta perangkatnya serta Camat Kertanegara.
“Atas nama Pemerintah Derah Saya mengucapkan turut bela sungkawa yang sedalam-dalamnya, semoga Almarhum diampuni segala dosanya diterima amal ibadahnya dan keluarga yang ditingalkan diberikan ketabahan dan kesabaran serta dapat melanjutkan cita-cita Almarhum. Rasane kepriben ditinggal sama suami tercinta, namun semua itu sudah menjadi kehendak Allah Swt.,”ujar Erni Tasdi menghibur.
Bantuan yang berwujud santunan uang dan beras setidaknya dapat meringankan beban penderitaan yang dialamai oleh para korban. “Janganlah dilihat dari bentuk nominalnya, namun lihatlah dari perhatian dan kepedulian dari Pemerintah Daerah,” imbuh Erni yang didampingi dari Sekdin Kesehatan, Dinsosdalduk KB dan P3A, Dinkominfo dan Bagian Umum Setda.
Disisi yang lain Erni juga menghimbau kepada masyarakat Karangtengah khususnya melalui Kepala Desa Karangtengah agar warga masyarakat yang tinggal di daerah pereng atau daerah yang rawan bencana, agar lebih berhati-hati dan waspada. “Apalagi sekarang sudah memasuki musim penghujan, untuk lebih ngati-ngati lagi rawan terjadinya bencana longsor,” pungkas Erni menasehatinya.(PI-3)