PURBALINGGA – Dinas Ketahan Pangan dan Perikanan (DKPP) Kabupaten Purbalingga, Minggu (5/8) menyelenggarakan Kontes Cupang Hias Tingkat Nasional 2018 Piala Bupati Purbalingga, di Kompleks Owabong Cottage.
Kepala DKPP Kabupaten Purbalingga Ir Sediyono menjelaskan tujuan kontes ini diharapkan menjadi sarana bagi penghobi ikan cupang untuk bertemu, berbagi pengalaman sekaligus meningkatkan nilai jual ikan cupang.
“Sebenarnya di mana sih manfaat ikan cupang ini? Dengan kontes akan banyak masyarakat yang senang akan ikan hias ini, maka ada potensi bisnis untuk membudidayakan atau menjualnya, ini akan menjadi penghasilan bagi mereka,” katanya.
Jumlah ikan yang dikonteskan kali ini yakni 425 sampai dengan 500 ekor. Sedangkan kategori yang akan dilombakan, diantaranya kategori Serit 9 kelas, Halfmoon atau terangbulan 8 kelas, Plakat 10 kelas, Giant 10 kelas, Double Tail 3 kelas dan Baby 12 kelas.
Sedangkan hadiah yang diberikan adalah piala, sertifikat dan uang pembinaan. Untuk juara 1 akan mendapatkan uang pembinaan Rp300.000, Juara 2 Rp 200.000 dan Juara 3 Rp 100.000. Sedangkan untuk Grand Champion mendapatkan uang pembinaan Rp 750.000, dan untuk Juara Umummendapat uang pembinaan sebesar Rp 1700.000.
Sementara itu, Plt Bupati Purbalingga Dyah Hayuning Pratiwi SE BEcon menyampaikan sektor perikanan ini memiliki competited advantages artinya memiliki keunggulan kompetitif dalam meningkatkan perekonomian rakyat. Sementara itu semakin hari, semakin banyak masyarakat yang menggemari ikan hias sebagai salah satu favorit hewan peliharaan.
“Kami menyambut baik, karena selain kontes untuk juga dalam rangka meningkatkan kecintaan terhadap ikan hias sehingga nanti bisa menggerakan pereonomian bagi bagi pembudidaya maupun pedagangnya,” katanya.
Plt Bupati Tiwi juga berharap agar Kabupaten Purbalingga ini bisa menjadi sentra ikan hias di tahun 2020. Sehingga ketka itu terealisasi harapannya wisatawan akan banyak yang berkunjung ke Purbalingga.
Pada kesempatan kali ini, Plt Bupati Tiwi juga menyinggung mengenai konsumsi ikan masyarakat Purbalingga yang masih rendah. Pemerintah juga berupaya agar ikan selain hias menjadi makanan yang disukai masyarakat.
“Karena yang namanya ikan mengandung omega 3 penting terhadap kecerdasan. Oleh karena itu, kita perlu mempromosikan gemar makan ikan khususnya untuk anak-anak kita. Ini juga menjadi PR bagi pemerintah agar ke depan konsumsi ikan masyarakat semakin meningkat,” katanya.(Gn/Humas)