PURBALINGGA- Plt. Bupati Purbalingga Dyah Hayuning Pratiwi, SE. B.Econ. (Tiwi) didampingi bapak Rizal Diansyah, Sekretaris Daerah Wahyu Kontardi, SH. dan sejumlah pejabat Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Purbalingga, melaksanakan kegiatan subuh berjamaah di Mushola Al Ikhlas Dusun III RT. 17 RW. 06 Desa Krenceng Kecamatan Kejobong, Jum’at pagi (10/08).
Menurut Plt. Bupati Tiwi, kegiatan subuh berjamaah bukanlah kegiatan baru karena telah dilaksanakan sejak dirinya menjabat dan pada tahun 2017 sejumlah 16 titik telah menjadi tempat dilaksanakannya subuh berjamaah. Dirinya juga mengungkapkan komitmen untuk terus melaksanakan kegiatan subuh berjamaah yang sangat positif selaras dengan visinya mewujudkan Purbalingga yang akhlakul karimah.
“Kegiatan subuh berjamaah memberikan manfaat spiritual tingkatkan keimanan, manfaat sosial yakni mempererat silaturahmi, peseduluran, ukhuwah islamiyah, wathoniyah, basariyah dan manfaat kultural yang akan menjadikan shalat berjamaah bukan hanya dilaksanakan atas dasar kewajiban, namun kebutuhan,” kata Plt.Bupati Tiwi.
Dirinya mengungkapkan, kali ini sengaja melaksanakan kegiatan subuh berjamaah di mushola Al Ikhlas, sekaligus mengetahui secara langsung keberadaan tempat ibadah yang perlu mendapat perhatian, terutama dari segi bangunan yang belum memadai. Untuk itu dirinya membawa serta sejumlah pejabat Pemkab Purbalingga dan dalam kesempatan tersebut meminta kepada Dinas Perumahan dan Permukiman (Dinrumkin) Kab. Purbalingga segera melakukan tindakan memberikan bantuan mengupayakan agar mushola dapat lebih nyaman digunakan untuk beribadah. Dalam kesempatan tersebut, Plt. Bupati menyerahkan bantuan 1 unit genset kepada takmir masjid, bantuan pendukung makanan tambahan (PMT) bagi ibu hamil dan balita serta membagikan 391 rasbangga.
“Semoga kegiatan pemerintahan, kemasyarakatan dan keagamaan di Kejobong senantiasa terjaga kondusifitasnya, senantiasa masyarakatnya guyub rukun seiring sejalan membangun desa Krenceng, membangun Kejobong, membangun Purbalingga,” katanya.
Dalam sambutannya, Plt. Camat Kejobong Drs. Bambang Widjonarko M.Si menyampaikan bahwa Desa Krenceng merupakan salah satu dari 5 desa zona merah di Kecamatan Kejobong, dan tentunya kehadiran Plt. Bupati beserta rombongan Pemkab Purbalingga bisa membangkitkan kembali motivasi dan semangat masyarakat tingkatkan keimanan melalui subuh berjamaah. Kegiatan kemasyarakatan di Kejobong menurutnya juga berjalan baik, kondusif aman terkendali dari koordinasi yang baik antara Forkopimcam Kejobong dan seluruh warga Kejobong.
“Kami laporkan juga untuk kegiatan pembangunan, dari 13 desa saat ini masih ada 2 desa yang belum mencairkan anggaran di termin kedua anggaran Dana Desa (DD) sedangkan untuk ADD seluruh desa sudah melaksanakannya, mudah-mudahan anggaran yang sudah tersedia mendatangkan manfaat bagi kesejahteraan masyarakat dan terlaksana seluruh perencanaan pembangunannya,” kata Bambang.
Sementara itu, dalam tauziyahnya, Syarif Hidayat S. Ag. dari Kantor Kementerian Agama Kab. Purbalingga menyampaikan pesannya untuk selalu bersyukur karena dapat melaksanakan ibadah dan hidup aman, nyaman dan tenteram di Indonesia yang belum tentu dirasakan di Negara lain. Terkait sebentar lagi memasuki masa pemilihan umum, dirinya meminta agar segenap masyarakat bersikap adil dan mengajak untuk selalu bersikap menengahi yaitu sikap bijaksana yang tidak terlalu memaksakan kehendak dan memihak pada satu pilihan.
“Mari selalu berusaha jaga situasi kondisi yang aman dan tenang, dengan bersikap sewajarnya, apabila mengidolakan seseorang tidaklah terlalu mencintai dan apabila membenci tidaklah mengumbar kebenciannya, karena menurut tuntunan agama, kita semua dituntut berlaku adil dengan menjaga kedamaian dan menghilangkan kebencian kita kepada suatu kaum. Melalui pemilihan umum yang sebentar lagi akan kita laksanakan, hal itu bukanlah tujuan karena hakekatnya adalah mewujudkan kesejahteraan dan kemakmuran untuk rakyat,” kata Syarif. (t/humas)