PURBALINGGA – Empat pesawat model atau sering disebut Aeromodeling terbang tinggi diatas Alun Alun Purbalingga usai pelaksanaan upacara memperingati Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) tahun 2018 di kabupaten Purbalingga. Empat pesawat model itu dikendalikan oleh guru dan siswa SMA Negeri 1 Rembang. Sang Kepala Sekolah Purwito, SPd juga tak mau ketinggalan menerbangkan pesawat model buatan siswanya sendiri.
“Kami mulai mengembangkan ektra kurikuler Aeromodeling sejak 2016. Waktu itu saat peringatan hari pahlawan di Monumen Tempat Lahir Jenderal Soedirman ada penerbangan pesawat model. Sejak itu kami terpacu untuk mengajari anak-anak (siswa-red) agar melek tehnologi,” ujar Purwito di sela-sela acara itu, Selasa (2/5).
Purwito menuturkan, tim Aeromodeling di sekolahnya sudah sering menyelenggarakan penerbangan di sejumlah tempat baik di MTL Jenderal Soedirman, Alun Alun, Stadion Goentoer Darjono bahkan secara rutin melakukan latihan bersama komunitas Aeromodeling di Pangkalan Udara (Lanud) JB Soedirman, Wirasaba. “Untuk kegiatan di Alun Alun kami sudah melakukan penerbangan kali ketiga. Kemarin waktu event Wirasaba Air Show kita juga ikut serta ,” jelasnya.
Kegiatan ekstra kurikuler Aeromodeling yang dikembangkan, lanjut Purwito, dititikberatkan pada kualitas anak didik dalam bidang aeromodeling dan kedirgantaraan. Selama kegiatan ekstra kurikuler, siswa diberikan pengetahuan tentang pembuatan pesawat model hingga menerbangkannya.
“Ekstra kurikuler Aeromodeling SMA N 1 Rembang arahnya bukan hanya bisa main pesawat, namun mulai dari bagaimana membuat pesawat model. Siswa harus tahu tehnik pesawat terbang, ada daya dorong, daya angkat dan sebagainya. Jadi itu yang diajarkan, kemudian membuat dan menerbangkan,” jelasnya.
Salah seorang pilot Aeromodeling yang ikut serta menerbangkan pesawat model mengaku senang dengan aeromodeling sejak kelas 6 SD. Dari kegiatan Aeromodeling ini, kata Muhammad Aksan yang diundang sebagai salah satu pilot tamu mengaku senang karena dapat belajar ilmu kedirgantaraan.
Dia yang kini belajar di SMP Muhamadiyah 1 Purwokerto juga diminta menularkan keterampilan mengendalikan pesawat model kepada peserta ekstra kurikuler SMA Negeri 1 Rembang bersama tim pelatih lainnya.
Sejak tim Aeromodeling SMA Negeri 1 Rembang berkegiatan, Bupati Purbalingga H. Tasdi, SH, MM selalu memberikan dukungan dan semangat kepada tim agar dapat terus berkembang dan berprestasi. “Nanti kita bantu melalui Kepala Dindikbud (Subeno-red),” ujar Bupati.
Selain atraksi Aeromodeling, Upacara Hari Pendidikan Nasional juga disemarakan dengan peragaan Paskibra dari Siswa SMK Negeri 1 Purbalingga. (Hr/humas)