PURBALINGGA – 112 anak yatim, piatu dan yatim piatu di kabupaten Purbalingga menerima bantuan peralatan sekolah dari Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Provinsi Jawa Tengah. Penyerahan bantuan dilaksanakan secara simbolis di Pendapa Dipokusumo Purbalingga, Kamis (23/9).

Wakil Ketua III Baznas Jateng H. Muh Zain Yusuf menuturkan pemberian bantuan untuk anak yatim, piatu dan yatim piatu merupakan kerjasama dengan Dinas Pemberdayaan Perempuan Perlindungan Anak Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (DP3AP2KB) Provinsi Jateng. Ada sedikitnya 3.474 anak yang tercover Baznas per 23 Agustus 2021.

“Saat ini bantuan baru berupa alat sekolah tapi kedepan mereka akan disekolahkan di sekolah umum atau sekolah agama sampai lulus. Program ini bekerjasama dengan pondok pesantren dan yayasan yatim piatu yang memiliki lembaga pendidikan,” katanya.

Khusus untuk kabupaten Purbalingga H. Zain Yusuf juga mendorong pemkab terus memberdayakan Baznas. “Contohnya bila Bupati kunjungan ke Ponpes, selain diikuti Bagian Kesra, jangan lupa membawa juga baznas,” katanya.

Sementara Bupati Purbalingga yang diwakili Asisten Pemerintahan dan Kesra R Imam Wahyudi menyampaikan apresiasi atas penyaluran bantuan dari Baznas dan DP3AP2KB Provinsi Jawa Tengah. “Kami menyampaikan terima kasih atas dukungan masyarakat dalam menghadapi pandemi covid-19 termasuk dari baznas Jateng dalam memastikan mereka tetap terlindungi,” katanya.

Bantuan yang diberikan, harapanya dapat bermanfaat dan memberikan semangat untuk mereka melanjutkan kehidupan dengan optimis.

Terkait pemberdayaan baznas, Imam Wahyudi menyampaikan pemkab Purbalingga mendorong adanya pembentukan unit pengelola zakat (UPZ) di masing-masing organisasi perangkat daerah (OPD), kelurahan dan desa. “Potensi zakat ASN Purbalingga sekitar Rp 8 miliar. Saat ini baru terealisasi Rp 3 miliar. Jadi memang masih perlu didorong hingga sedikitnya dapat dihimpun Rp 5 miliar,” jelasnya.

Dilaporkan oleh Kepala Dinas Sosial, Pengendalian Penduduk, Keluarga Berencana dan Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DinsosdaldukKBP3A) Raditya Widayaka, di kabupaten Purbalingga terdapat 438 anak yatim, piatu dan yatim piatu yang orang tuanya meninggal dunia karena covid-19. Dari jumlah itu, 112 anak di 17 kecamatan mendapat bantuan dari baznas Jateng, kemudian 85 anak dalam proses falidasi dan asesmen di Kementerian sosial. Sisanya akan diajukan pada 2022 mendatang. (Hr/humasPurbalingga)