PURBALINGGA – GOR Goenteoer Darjono Kabupaten Purbalingga menjadi lautan manusia dihadiri ribuan Sobat Ambyar dari berbagai penjuru untuk menyaksikan penampilan penyanyi Campur Sari “Godfather of Broken Hearts” Didi Kempot, Sabtu (21/12). Beberapa lagu sempat dinyanyikan seperti : Layang Kangen, Kalung Emas, Banyu Langit, Sewu Kuto dan Suket Teki.
Di sela-sela penampilan Didi sempat meminta pemain kendangnya, yakni Dory Harsa ikut menyanyikan lagu berjudul Kangen Nickerie. Di dua lagu terakhir Didi mengajak Bupati Purbalingga, Dyah Hayuning Pratiwi bersama suami dan Ketua DPRD HR Bambang Irawan untuk naik panggung. Mereka bernyanyi bersama membawakan lagu ‘Pamer Bojo’ dan ‘Cidro’.
“Konser Ambyar ini adalah dalam rangka memperingati Hari Jadi Ke-189 Kabupaten Purbalingga. Oleh karenannya atas nama pemerintah menyampaikan terimakasih kepada seluruh pihak yang telah berkontribusi berpartisipasi dalam rangka mensukseskan event-eventnya,” kata Bupati Tiwi.
Bupati menyampaikan terimakasih atas sengkuyung semua pihak yang telah turut bekontribusi terhadap pembangunan di Purbalingga. Kepada para penonton, Bupati mohon doa agar ke depan Purbalingga senantiasa aman dan kondusif, sehingga penyelenggaraan pemerintahan, pembangunan dan kemasyarakatan bisa berjalan dengan baik.
“Tentunya Purbalingga lebih maju, nggih!?,lewih sukses dan masyarakatnya akan lewihsejahtera,” katanya.(Gn/Humas)