PURBALINGGA- Plt. Bupati Purbalingga Dyah Hayuning Pratiwi, SE. B.Econ. MM. memantau beberapa proyek pembangunan didampingi Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (Dinas PU PR) Ir. Sigit Subroto, MT., Kepala Badan Perencanaan Pembangunan dan Penelitian Pengembangan Daerah (Bapelitbangda) Yani Sutrisno, S.Sos. serta sejumlah pejabat Pemkab Purbalingga.
Pantauan dimulai dari ruas jalan baru Tlahab Lor-Siwarak (jalan raya Cumbut) sekaligus meninjau lokasi longsor di salah satu ruas jalan, dilanjutkan memantau pembangunan pendopo kantor Kecamatan Karangjambu, pembangunan trotoar jalan Kolonel Sugiri Bobotsari dan proyek dari Dinas Perindustrian dan Perdagangan yaitu pengurukan eks pasar hewan Bobotsari.
“Tujuan pemantauan ini, saya ingin melihat langsung ada progress atau tidak di lapangan, disamping itu untuk memotivasi teman-teman rekanan agar ada upaya percepatan apalagi memasuki musim hujan yang pasti akan menambah kendala lagi dalam pengerjaan proyeknya,” kata Plt. Bupati Tiwi, Rabu (14/11).
Dirinya menambahkan, harus ada upaya-upaya percepatan dari pihak rekanan, pihak kontraktor dan tidak lupa juga konsultan pengawas. Menurutnya, percepatan saat ini sangat diperlukan mumpung intensitas hujan belum deras, dan penyelenggara proyek harus selalu bisa berkoordinasi dengan OPD terkait agar progress di lapangan mencapai target yang telah ditetapkan. Plt. Bupati Tiwi mengakui masih ada beberapa titik proyek yang mengalami deviasi 10 hingga 15%, namun pihaknya akan mengupayakan untuk bagaimana sampai dengan akhir tahun anggaran ini semua pekerjaan bisa terlaksana dengan baik.
“Saya berharap semua pekerjaan selesai, rampung, sesuai spek, sesuai sasaran, sesuai mutu yang ada sehingga nantinya tidak ada kegiatan yang sampai putus kontrak,” katanya.
Ditanya mengenai longsor yang terjadi di jalan Cumbut, Plt. Bupati Tiwi mengatakan perlu penanganan khusus. Hal itu melihat struktur tanahnya yang labil sehingga perlu adanya pengukuran struktur tanah dan membutuhkan tenaga akademisi untuk penanganan paling tepat untuk tanah labil seperti yang terjadi pada ruas jalan yang dimaksud.
“Atas kejadian kemarin, kami Pemkab Purbalingga merasa prihatin, dan tadi kami juga melakukan kunjungan langsung pada korban longsor talud jalan raya Cumbut di Dusun Penariban. Alhamdulillah tidak ada korban jiwa, dan langsung saya croscek apakah rekanan bertanggungjawab pembiayaan obat dan perbaikan rumah yang terkena longsor,” katanya.
Dalam kesempatan tersebut, Plt. Bupati Tiwi mengunjungi rumah korban talud longsor jalan raya Cumbut yang menimpa rumah Kasmadi warga RT.02 RW.08 Dusun Penariban Desa Tlahab Lor Kec. Karangreja serta memberikan sejumlah bantuan dari Dinas Sosial, Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana dan Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (Dinsosdalduk KBP3A), BPBD, PMI, dan juga BAZNAS Purbalingga. (t/ humas)