PURBALINGGA INFO – Sejumlah Aparatur Sipil Negara (ASN) Pemerintah Kabupaten Purbalingga saling beradu kebolehan dalam perlombaan tenis meja. Perhelatan laga antar Organisasi Perangkat Daerah (OPD) ini dalam rangka memeriahkan HUT Kemerdekaan RI yang ke-77. Kekompakan tiap pendukung menyuarakan semangat membuat suasana pertandingan semakin semarak.
Turnamen tenis meja antar perangkat daerah itu tersaji di GOR Mahesa Jenar, Rabu (24/8/22). Terdapat sebanyak 40 tim ganda Putra dan 18 tim ganda putri yang berlaga pada perlombaan tersebut.
Salah satu peserta lomba tenis meja, Dian Sulistiono menyampaikan dengan adanya kegiatan seperti ini akan menumbuhkan kebersamaan dan semangat baru bagi ASN di lingkungan Pemerintah Kabupaten Purbalingga.
“Yang jelas dengan adanya acara seperti ini bisa memberikan semangat baru buat kita semuanya, selain itu juga untuk ikut berpartisipasi memeriahkan HUT RI yang ke-77,” katanya.
Sementara itu suasana tampak serius saat memasuki arena pertandingan catur yang juga digelar di kompleks GOR Mahesa Jenar. Lomba yang diikuti 38 peserta ini menggunakan sistem pertandingan catur cepat dengan waktu berpikir 25 menit tiap peserta.
Igo Saputra selaku ketua panitia berharap dengan adanya lomba ini bisa menjadi sarana untuk mengembangkan catur di Kabupaten Purbalingga. Pihaknya juga melibatkan Persatuan Catur Seluruh Indonesia (Percasi) Kabupaten Purbalingga.
“Kami melibatkan Percasi Kabupaten Purbalingga untuk menjadi wasit dan juri lapangan,” katanya.
Widi Hariyanto salah satu anggota Percasi Purbalingga yang juga sebagai juri dalam pertandingan catur menyampaikan, kegiatan seperti ini sangat mendukung sekali untuk kegiatan catur di Purbalingga.
“Mudah-mudahan dengan adanya kegiatan seperti ini olahraga catur semakin dikenal luas di Purbalingga karena selama ini di Purbalingga jarang ada event seperti ini,” ungkapnya. (DHS/Kominfo)